Peluang usaha ternak domba
masih tetap menggiurkan. Alasannya sederhana saja “Jumlah permintaan pasar jauh
lebih tinggi daripada ketersediaan domba dan bahkan Indonesia masih harus
mengimpor untuk mencukupi kebutuhan daging dalam negeri.
Fakta yang mudah
dibuktikan dilapangan domba Garut lebih mampu memberikan kepuasan kepada para
peminatnya. Lalu keunggulan apa saja yang dimiliki Domba paling popular di
Indonesia itu.- Produktivitas tinggi: Satu induk domba Garut betina mampu memberi rata rata 2 ekor anak atau lebih setiap 8 bulan sekali atau 3 kali dalam 2 tahun. Dengan tingkat produktifitasnya yang tinggi ini tentunya sangat bagus untuk dijadikan program “melipat gandakan domba ternak” sehingga cepat memberikan hasil kepada para peternak.
- Penghasil daging: Keistimewaan lain dari domba Garut adalah kandugan karkas (daging dan tulang) yang mencapai 50 persen dengan berat badan berkisar antara 40 hingga 80 kg. Bandingkan dengan domba jenis lain yang hanya memiliki kandungan karkas 40 persen saja, padahal pakan yang diberikan sama.
- Tingkat pertumbuhan yang tinggi: Setiap bulannya berat badan domba Garut akan meningkat antara 2.5 sampai 3kg sehingga dalam umur satu tahun domba garut bisa mencapai bobot 60 kg, sementara domba lokal paling berat hanya 30 kg. Padahal, harganya sama.
- Pemuas para penghobi: Domba Garut jantan menawarkan dua keistimewaan:
Pertama: program domba “laga”. Domba Garut memiliki postur
tubuh yang lebih besar dan tegap bila dibandingkan domba jenis lain, penampilan
tanduknya sangat beraneka ragam, cantik dan bisa dibentuk menurut selera
tuannya. Dan yang terpenting tentu saja sifatnya yang “temperamental” khas
domba laga.
Domba Garut laga terbagi kedalam tiga kelas
- Kelompok kelas A dengan berat badan 60 – 80 kg.
- Kelompok kelas B dengan berat badan 40 – 59 kg.
- Kelompok kelas C dengan berat badan 25 – 39 kg.
Kedua: program domba “pedaging”. Selain
kandungan karkasnya yang menjanjikan keuntungan besar ditambah pertumbuhan
badannya yang demikian pesat, Daging
domba Garut dikenal juga akan kelezatan rasanya sehingga sangat diminati
masyarakat didalam maupun diluar negeri.
5. Mudah dipellihara: bahkan seorang petani kecilpun sudah terbiasa memelihara domba
Garut. Maka pintu “kemitraan” diantara kaum pemodal dengan para petani selalu
terbuka lebar setiap saat. System “bagi hasil” adalah system yang paling
disukai dalam kemitraan ternak domba Garut.
Sebuah
kelompok ternak domba Garut yang sedang menjalin kemitraan dengan para petani
kecil sangat mudah dilirik oleh managemen bank untuk berinvestasi. Dan itu
berarti saat saat memetik “sukses.”
Bersama “Puspa Reuma
Sheep Farm” mari meraih sukeses demi masa depan yang sejahtra.
Bersama “Puspa Reuma Sheep Farm” mari meraih sukeses demi masa depan yang sejahtra.
BalasHapussaya bingung dengan kalimat tersebut, memang membuka peluang kemitraan ya ? kemitraan yang seperti apa yang ditawarkan.
soalnya di website ini saya tidak menemukan pembahasan lebih lanjut.
mohon informasinya.
salam
Totong Sutisno, ST
081911444002
tsutisno@gmail.com
kerennnnn :D
Hapus